Ramadhan Berkah, Kang Oim Adakan "Santri Mblogger"
Tidak terasa sebentar lagi kita akan memasuki bulan penuh hikmah, bulan penuh ampunan, bulan dimana Allah benar-benar memberikan banyak sekali bonus pahala, bahkan surga Rayyan menjadi janji Allah swt bagi orang-orang yang melalui bulan tersebut dengan sempurna dan penuh khidmat, apalagi kalau bukan Bulan Suci Ramadhan,
Bulan ini sangat istimewa bukan hanya lantaran bonus spesial tersebut diatas, akan tetapi, bulan ini secara medis juga memiliki andil besar dan manfaat siginifikan bagi kesehatan manusia pada umumnya.
Oleh sebab itu, kewajiban menunaikan puasa, sebenarnya tidak hanya pada Umat Islam saja, doktrin puasa ini sebenarnya suda di wajibkan pada umat agama sebelum Islam.
Selain tujuan kesehatan tersebut, ada tujuan lain yang tak kalah pentingnya dari Puasa, yakni menumbuhkan rasa empati dan sosial yang lebih tinggi dibandingkan pada bulan-bulan lainnya.
Oleh karenanya, dalam agama Islam, seseorang sangat dianjurkan memperbanyak sedekah dibandingkan pada bulan yang lain.
Oleh karenanya, dalam agama Islam, seseorang sangat dianjurkan memperbanyak sedekah dibandingkan pada bulan yang lain.
Terlepas dari berbagai keistimewaan Bulan Ramadhan atau puasa tersebut, ternyata masih banyak diantara kita yang belum mampu memanfaatkan waktu spesial ini sebaik mungkin.
Banyak diantara kita yang justru menghabiskan waktu berpuasa untuk istirahat, bukan untuk beraktifitas, lebih banyak nonton televisi, dibandingkan mengaji. Intinya, masih banyak diantara kita yang salah kaprah mengartikan makna puasa.
Nah, berkenaan dengan masalah diatas, kali ini Kang Oim, ingin berbagi informasi spesial buat sahabat nih, tentang sebuah program yang diadakan oleh Kang Oim bekerjasama dengan salah satu Pondok Pesantren Terkenal di Jawa Timur, tepatnya di Kabupaten Malang, nama pondoknya Raudlatul Ulum 1.
Kami akan mengadakan sebuah program Pesantren Ramadhan yang unik, dan tidak biasa. Masudnya?
Biasanya, Pesantren Ramadhan kan diisi dengan tadarusan, belajar ngaji, belajar sholat, tapi tidak dengan program ini. Nama Programnya, "Santri Mblogger". Kayak apa itu Kang?
Program ini, tidak hanya menyuguhkan kursus ngeblog, tapi para peserta nantinya juga mengikuti kegiatan pengajian kitab yang diadakan di pesantren itu.
Apakah khusus para santri? tentu tidak, namanya saja "Santri Mblogger", sebenarnya acara ini, ingin mengajak sahabat yang ingin belajar ngeblog, sekaligus mengenal bahkan menjadi santri selama kegiatan berlangsung.
Sebab, selain nantinya bisa membangun blog pribadi dari awal sampai akhir, peserta juga bisa menginap di pesantren, tentu dengan bekal sendiri, ya, ngaji kitab, ya layaknya santri lah.
Intinya, dengan mengikuti program ini, para peserta dapat mengisi waktu puasa sebaik mungkin dengan mengaji kitab, belajar ngeblog, menjadi santri, dan ikut bersedekah.
Lho, yang bener? ada nilai sedekahnya? Tentu saja. Sebab, nantinya sebagian pembayaran peserta, akan disisihkan untuk kepentingan pesantren juga lho.
Intinya, dengan mengikuti program ini, para peserta dapat mengisi waktu puasa sebaik mungkin dengan mengaji kitab, belajar ngeblog, menjadi santri, dan ikut bersedekah.
Lho, yang bener? ada nilai sedekahnya? Tentu saja. Sebab, nantinya sebagian pembayaran peserta, akan disisihkan untuk kepentingan pesantren juga lho.
Bagaimana menarik bukan? Mungkin ada yang langsung bertanya, berapa biayanya? bagaimana cara daftarnya? nanti dapat fasilitas apa saja? dan masih banyak pertanyaan-pertanyaan lain.
Ok sabar, kiranya saya sendiri tidak bisa menjelaskan dalam satu tulisan ini, tunggu saja kabar baiknya dari kami.
Udah, gitu saja informasinya, saya akan kabari para sahabat, dalam tulisan berikutnya, untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan diatas. Ok? Semoga nantinya Puasa Kita Semakin berkah. Amin.
UPDATE :
Syarat-syarat Peserta santri Mblogger
Fasilitas Yang Akan Didapat Peserta
UPDATE :
Syarat-syarat Peserta santri Mblogger
Fasilitas Yang Akan Didapat Peserta
program menarik untuk mengisi kegiatan positif bulan ramadhan
BalasHapusBetul kang, semoga saja bermanfaat
HapusMantap kang(y) kalau gini namanya blogger Sholeh, blogger yang ga lupa sama kewajiban agama. Sambil nyelam minum air, ilmu blog kang oim dapat berkah puasa dapat... Alhamduli. Sayang lokasinya jauh.
BalasHapusamin, semoga bisa terealisasi dengan baik kang
HapusBisa sampai punya ide kayak gitu Kang...
BalasHapusMantaplah buat idenya, semoga bisa berjalan dengan baik...
Amin, terimakasih supportnya kang
Hapusweee, keren kang program untuk bulan puasa nya tahun ini. :)
BalasHapusdtunggu info mas selanjutnya
Ok kang siap dilanjutkan nih
Hapusharus tiap bulan ini diadain hhe
BalasHapuswaw, sek kang belum siap kalau sampai tiap bulan hehe
Hapussaya masuk nggak ya kedalam golongan husus itu???
BalasHapuskalo nggak, ya cuma mau ngaji saja lah.... hehe
#rahmath caemmz
langsung saja daftar, sebab terbatas, dan hampir habis oyy
Hapusdaftar...
BalasHapussudah gus🤔
BalasHapus